plakat wedding

Plakat Wedding

Plakat Wedding : Kelebihan, Bahan, dan Tempat Memesan Terbaik Memberikan kado spesial untuk kerabat, rekan kerja, atau teman yang menikah merupakan hal wajib. Di antara berbagai pilihan hadiah yang ada, salah satunya yang paling cocok sebagai kenangan adalah plakat wedding.

Memberikan kado plakat custom memberikan kesan yang lebih dari sekedar memberi kado. Sebab, nilai yang terkandung di dalamnya akan lebih tinggi dan berbobot.

Plakat menjadi ide terbaik sebagai hadiah. Selain unik dan mewah, ini menunjukkan kedekatan Anda dengan sang pengantin.

Di saat yang lain memberikan kado yang umum dan biasa saja, Anda bisa memberikan kado berkesan berupa plakat.

Kenapa Memberikan Kado Plakat Wedding?

plakat wedding
plakat wedding

Hadiah berupa peralatan tidur, handuk, atau sepatu adalah hal yang biasa. Tetapi bagaimana dengan plakat? Beberapa alasan di bawah ini mungkin akan membuat Anda tertarik untuk membeli plakat sebagai hadiah spesial.

1. Kado yang Unik

Sebagaimana yang telah disinggung sebelumnya, plakat merupakan kado yang sangat spesial. Jarang orang yang akan memberikan plakat di hari pernikahan.

Sebagai kado yang jarang diberikan, hadiah ini tentu saja sangat unik. Cocok sebagai kado istimewa untuk sahabat baik atau kerabat dekat Anda.

2. Desain Dengan Foto

Selain unik, Anda juga bisa memberikan desain menggunakan foto mempelai. Ini akan menjadi kejutan yang luar biasa.

Tidak lupa juga menuliskan sedikit kalimat disertai dengan harapan serta doa sederhana. Mungkin jika sang mempelai adalah pecinta sastra, Anda juga bisa mengutip beberapa puisi kesukaannya.

Tapi yang terpenting, foto dan nama mempelai tidak boleh sampai dilewatkan.

3. Kenangan Tak Terlupakan

Plakat kenang-kenangan juga bisa menjadi hadiah yang tidak akan terlupakan. Di saat semua kado telah usang, plakat akan tetap rapi disimpan bersama pajangan lainnya.

Apalagi jika Anda memberikan desain yang disukai oleh pengantin. Jadi, pastikan untuk memberi yang terbaik dan jangan sampai keliru ketika menulis nama serta ucapan.

4. Simbol Kedekatan

Hanya orang-orang spesial yang akan memberikan plakat sebagai hadiah untuk wedding. Jika benda-benda lainnya bisa dibeli secara langsung dengan mudah, berbeda dengan plakat.

Anda harus memesannya di jauh hari demi hasil yang sesuai harapan. Nama, ucapan, atau desain akan disesuaikan dengan keinginan Anda.

Jadi bisa dipastikan bahwa hadiah berupa plakat hanya diberikan dari orang spesial kepada pengantin. Dalam beberapa kasus, rekan kerja atau tempat kerja juga tidak mustahil memberikan plakat untuk hadiah pernikahan.

5. Banyak Bahan

Hal yang tak kalah unik dari menggunakan plakat adalah bahannya yang digunakan. Tidak hanya terbatas pada bahan-bahan itu saja, tetapi Anda bisa memilih bahan sesuai keinginan.

Berbagai bahan yang digunakan sebagai plakat untuk wedding antara lain kayu, resin, akrilik, crystal, dan masih banyak lagi. Tergantung tempat pemesanan yang Anda pilih.

Semakin banyak bahan yang disediakan, maka semakin banyak juga ide yang bisa Anda terapkan.

6. Tampilan Elegan

Kesan yang tak kalah menarik dari plakat adalah tampilannya yang elegan sekaligus berkelas. Kesannya juga sangat cocok untuk acara apapun, baik formal, semi-formal, bahkan yang non-formal.

Membawa plakat untuk hadiah pernikahan juga akan menjadi hal yang menarik. Pengantin mungkin akan merasa mendapatkan sebuah penghargaan yang elegan.

Sederet Inspirasi Bahan Plakat Wedding

plakat wedding resin

Menggunakan plakat untuk kado di acara pernikahan juga akan menarik karena bahan yang bisa Anda pilih juga beragam. Beberapa bahannya antara lain:

1. Plakat Crystal – Anggun dan Berkelas

Bening dan suci, cocok untuk simbol kemurnian dalam sebuah pernikahan. Anda bisa memilih plakat berbahan crystal untuk hadiah yang cantik, elegan, sekaligus berkelas.

Anda tetap bisa menuliskan nama pengantin beserta ucapan tulus untuk doa kebaikan.

2. Plakat Akrilik – Desain Elegan

Plakat Akrilik juga bisa menjadi ide yang menarik. Bentuknya bisa Anda pilih sesuai kebutuhan, disertai foto dan sedikit tulisan.

Warna yang bisa diterapkan juga bervariasi. Tergantung kebutuhan dan kehendak yang Anda inginkan. Memajang foto kedua mempelai adalah ide bagus yang akan membuat pengantin merasa terkesan.

Tapi perlu diingat, Anda harus memilih jasa plakat yang memang sanggup memberikan desain sesuai harapan.

3. Plakat Kayu – Alami dan Klasik

Ingin kesan kado pernikahan yang lebih alami? Plakat dari kayu bisa menjadi solusinya. Selain alami, Anda juga bisa memesan plakat dengan kesan klasik.

Beberapa hiasan, gambar, atau tulisan juga akan menjadi pelengkap plakat yang sempurna. Apalagi jika Anda menambahkan sedikit sentuhan tradisional untuk kesan nusantara.

4. Plakat Miniatur – Menarik dan Berkesan

Pilihan plakat yang tak kalah cantik adalah plakat dengan minatur. Anda bisa menjadikannya sebagai inspirasi plakat pernikahan yang unik sekaligus berkesan.

Ada berbagai miniatur yang bisa Anda pilih. Pastikan untuk memilih yang sesuai dengan tema pernikahan.

5. Plakat Resin – Cantik dan Mempesona

Plakat dengan resin cocok ditambahkan stainless maupun plat kuningan yang cantik. Desainnya sesuai untuk kado pernikahan yang spesial.

Gambar, tulisan, atau logo apapun yang Anda inginkan akan cocok dipadukan dengan plakat resin. Jadi, bahan ini juga bisa menjadi salah satu inspirasi untuk kado pernikahan teman atau kerabat Anda.

Mengingat sekarang sudah zaman digital, Anda tidak perlu kebingungan untuk mencari jasa pembuat plakat. Tinggal pesan online dan barang akan sampai di rumah dengan selamat.

Kami melayani pesanan plakat wedding custom dengan hasil terbaik. Bahan-bahan yang Kami siapkan juga lengkap, sehingga Anda bisa memesan sesuai keinginan. Pesan sekarang juga melalui telepon, email, atau WhatsApp.

Tinggalkan Komentar

WhatsApp chat